JAMBILIFE.COM – Dinas Ketenagakerjaan dan Perindustrian Kabupaten Batanghari, membuka kegiatan Job Fair Batanghari Tangguh 2024, Selasa, (16/7/2024).
Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Perindustrian Kabupaten Batanghari, Muhammad Ridwan Noor mengatakan, kegiatan tersebut merupakan Job Fair pertama yang dilakukan di Kabupaten Batanghari.
Menurut Ridwan, ada 12 perusahaan yang mengikuti kegiatan Job Fair dan ada ratusan lowongan pekerjaan yang tersedia dalam kegiatan yang digelar di Bulian Sport Center (BSC).
“Ini momen pas untuk anak-anak yang tamat sekolah yang tidak melanjutkan pendidikan, untuk mendapatkan pekerjaan,” ujarnya, seraya mengatakan nantinya Job Fair akan dilaksanakan selama tiga hari.
Kepada seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Batanghari, yang belum memiliki pekerjaan, diharapkan agar dapat mengikuti kegiatan Job Fair.(*)