Nasihat Khalifah Ali bin Abi Thalib, Penuh Makna dan Baik untuk Jadi Renungan

Ali bin Abi Thalib adalah sahabat Nabi sekaligus khalifah keempat. Sepeninggal Nabi Muhammad SAW, Ali diangkat sebagai pemimpin umat Islam setelah Abu Bakar, Umar, dan Usman.

Sebagai Khalifa atau pemimpin, Ali bin Abi Thalib dikenal sebagai pribadi yang saleh dan adil. Sosoknya menjadi panutan hingga saat ini. Kata mutiara Ali bin Abi Thalib tentang kehidupan bisa memberi sedikit gambaran kebijaksanaan Ali semasa hidupnya.

Kata mutiara Ali bin Abi Thalib tentang kehidupan memberi pelajaran bermakna bagi semua orang. Kecerdasan dan keberanian Ali bin Abi Thalib menjadi inspirasi umat.

Baca Juga :  Apakah Benar Ada Keistimewaan Seseorang Meninggal di Hari Jumat

Berikut kata mutiara Ali bin Abi Thalib tentang kehidupan yang dirangkum dari berbagai sumber.

– Aku sudah pernah merasakan semua kepahitan dalam hidup dan yang paling pahit ialah berharap kepada manusia.

– Lidah orang yang berakal berada di belakang hatinya, sedangkan hati orang bodoh berada di belakang lidahnya.

– Jangan gunakan ketajaman kata-katamu pada ibumu yang mengajarimu cara berbicara.

– Kemarahan dimulai dengan kegilaan dan berakhir dengan penyesalan.

– Kesalahan terburuk kita adalah ketertarikan kita pada kesalahan orang lain.

Baca Juga :  Pemkot Jambi Anggarkan Rp1,8 Miliar Untuk Lift Kantor Kejari Jambi

– Jangan melibatkan hatimu dalam kesedihan atas masa lalu atau kamu tidak akan siap untuk apa yang akan datang.

– Pergunjingan adalah puncak kemampuan orang-orang yang lemah.

– Barangsiapa menyalakan api fitnah, maka dia sendiri yang akan menjadi bahan bakarnya.

– Jadilah orang yang dermawan tapi jangan menjadi pemboros. Jadilah orang yang hidup sederhana, tetapi jangan menjadi orang yang kikir.

– Janganlah engkau mengucapkan perkataan yang engkau sendiri tak suka mendengarnya jika orang lain mengucapkannya kepadamu.

Baca Juga :  Warganet Soroti Banyak Jalan Berlobang dan Rusak dalam Kota Jambi

Semoga Bermanfaat…(*)