Kampanye Akbar, Monadi-Murison Dilepas Secara Adat dari Rumah Adat Tigo Luhah Tanah Sekudung

JAMBILIFE.COM – Hari ini (17/11/2024), pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Kerinci nomor urut 3, Monadi-Murison akan mengelar kampanye akbar di lapangan Pasar Senen Siulak.

Kampanye akbar Pejuang Petani ini dimeriahkan oleh artis ibu kota dan sederet artis lokal daerah Kerinci.

Pantaun di lapangan Minggu pagi, sebelum menuju lokasi acara, Cabup Monadi dan cawabup Murison di lepas secara adat dari rumah adat Luhah Depati Intan Siulak Mukai. Dari rumah adat Depati Intan Pejuang Petani ini kemudian di arak masyarakat menuju rumah adat Luhah Rajo Simpan Bumi Siulak Gedang.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris: Pertisun Bertujuan Agar Mengetahui Kondisi Masyarakat yang Sebenarnya

Prosesi penyambutan dan pelepasan di rumah adat Luhah Rajo Simpan Bumi Siulak Gedang berlangsung khidmat. Setelah selesai di rumah adat Siulak Gedang, Monadi-Murison kemudian diarak lagi menuju rumah adat Luhah Depati Mangku Bumi Siulak Panjang.

“Alhamdulillah, tadi pasangan nomor urut 3 dilepas dari rumah adat 3 Luhah Tanah Sekudung dan Balahak bersama menuju lokasi Kampanye Akbar Sanak Sudaro Pejuang Petani,” ujar Jondriadi.

Sikap mendukung Monadi Murison dari Tiga Luhah Tanah Sekudung, Lanjut Jondriadi, nampak jelas, mereka menginginkan Pejuang Petani membawa perubahan positif signifikan untuk Kabupaten Kerinci.

Baca Juga :  Di Jambi, Kabupaten Kerinci Paling Besar Terima Alokasi Dana Desa 2025

“Adat Tigo Luhah Sekudung sepakat untuk saling bergandengan tangan memenangkan Monadi Murison di Pilkada Serentak 27 November nanti,” tegasnya.(*)